0
Comments
Cara Mengembalikan Data Pada Hardisk Yang Rusak

Jika Anda mendapat masalah hardisk yang rusak sedangkan file di dalamnya merupakan file-file yang penting, maka saat ini Anda tidak perlu khawatir untuk kehilangan file-file tersebut. Dengan Handy Recovery bisa membantu Anda mengambil file-file penting di dalam hardisk Anda yang mengalami kerusakan.

Langkah-langkahnya cukuplah mudah, sebagai berikut:
1. Download Handy Recovery lalu instal
2. Setelah Anda selesai menginstalnya, buka program tersebut.
3. Maka akan muncul gambar seperti di bawah ini. Pilih Drive yang ingin Anda kembalikan filenya Analyze.


4. Setelah selesai menscan akan terlihat folder-folder di sebelah kiri. Itulah folder-folder yang ada di dalam hardisk Anda. Sebagai contoh disini saya ingin mengambil file film Astro Boy di folder 74, maka saya mengklik pada folder 74.



5. Klik sekali file yang ingin Anda kembalikan kemudian klik Recover. Perhatian: Jika Anda ingin mengembalikan 1 folder misalkan, maka klik folder tersebut lalu klik Recover.


6. Ketika muncul gambar di bawah ini, maka tentukan dimana Anda akan menempatkan file yang Anda recover / ambil pada Output folder, lalu klik OK.


Sekian Semoga bermanfaat..!!
Sumber:http://dyenps-cabangsipon2.blogspot.com